Home » » Ini Dia Cara Alami Menyembuhkan kulit Terbakar

Ini Dia Cara Alami Menyembuhkan kulit Terbakar

Melakukan aktivitas di luar ruangan tanpa menggunakan tabir surya membuat kulit mudah terbakar. Kulit akan menjadi kemerahan dan berakhir gosong. Apalagi, beberapa dari Anda memiliki jenis kulit sensitif. Di samping itu, paparan langsung dengan sinar matahari dapat menimbulkan beberapa jenis masalah kulit lainnya.
Nah Ladies, tips berikut bisa Anda lakukan untuk merawat kulit terbakar karena sinar matahari.
  • Air Dingin. Cara termudah merawat kulit terbakar adalah mendinginkannya dengan kompres air dingin. Namun, jangan berenang untuk mendinginkan kulit, sebab air di kolam renang mengandung klorin yang bisa kulit yang terbakar semakin iritasi.
  • Baking Soda. Caranya, tuangkan 1 sendok makan baking soda ke dalam bak mandi atau bathtub yang sudah diisi air, lalu berendamlah sekitar 10 menit untuk membantu meminimalkan kerusakan kulit akibat sinar matahari.
  • Oatmeal. Menggosok kulit dengan oatmeal saat mandi dapat mempertahankan kelembapan kulit dan mengurangi iritasi. Lakukan perlahanlahan agar kulit tidak iritasi.
  • Chamomile.Chamomile juga dapat mengobati kulit yang iritasi akibat terbakar sinar matahari. Caranya, rendam kain hingga menyerap air teh, lalu tempelkan kain ke bagian kulit yang iritasi.
  • Menggunakan pakaian longgar. Bahan pakaian seperti katun dapat digunakan saat Anda keluar dari rumah supaya kulit terlindungi dan menyerap keringat.
  • Air Putih. Tak ketinggalan, mengonsumsi Mengonsumsi air putih lebih banyak akan menjaga kelembapan kulit.
  • Pelembab. Selain untuk melembabkan kulit, pelembab juga bisa mengembalikan warna kulit Anda yang kusam karena sinar matahari.
Ladies, jangan biarkan sinar matahari merusak kecantikan kulit Anda. Makanya, lakukan tips di atas untuk menyembuhkan kulit terbakar akibat sinar matahari.
Sobat baru saja membaca artikel yang berkategori mengatasi masalah dengan judul Ini Dia Cara Alami Menyembuhkan kulit Terbakar. Jika sobat rasa artikel ini menarik silakan di share dengan meninggalkan URL https://gunturyulianto12.blogspot.com/2014/12/ini-dia-cara-alami-menyembuhkan-kulit.html. Terima kasih atas kunjungannya!

0 komentar:

Posting Komentar