Hm Anda pengen mencoba masakan kreatif berbahan dasar ayam yang pastinya lezat abis? Yuk simak tips di bawah ini.
Ayam yang sudah dicincang sebenarnya dengan mudah dapat Anda atur sekehendak hati. Cara paling mudah biasanya dengan membentuk menjadi bola ayam.
Tapi, bola ayam saja kadang tidak menarik. Ini dia, resep bola ayam inovatif lain dari yang lain. Masakan terbaru ini dijamin bisa membuat keluarga Anda ketagihan.
Berikut iniresepbola ayam mayo.
Siapkan bahan-bahan sebagai berikut:
250 gram ayam cincang
30 gram wortel, potong dadu kecil-kecil
1 sendok makan tepung maizena
6 lembar roti tawar kupas, potong dadu 1 cm
2 butir putih telur
1/2 mangkok kecil mayonnaise
3 sendok makan susu kental manis
1 sendok makan air jeruk nipis
Gula secukupnya
Garam secukupnya
Minyak goreng secukupnya
Cara membuat:
- Campurkan potongan wortel, ayam cincang, tepung maizena, garam, gula, dan putih telur. Aduk rata.
- Bentuk menjadi bola-bola seukuran separuh genggaman tangan.
- Gulingkan di atas potongan roti.
- Goreng di atas api sedang hingga roti berwarna merah kecoklatan.
- Sajikan bersama saus. Untuk membuat saus, campurkan mayonnaise dengan susu kental manis, lalu aduk rata.
0 komentar:
Posting Komentar