Cara Mengencangkan Kulit Wajah Alami dan Cepat - Memiliki kulit
wajah yang kencang, bebas keriput, bebas kerutan dan selalu terlihat
awet muda merupakan dambaan banyak orang.
Inilah beberapa Cara Mengencangkan Kulit Wajah Alami dan Cepat yang
dapat kamu lakukan di rumah untuk merawat dan mendapatkan kulit wajah
yang sehat dan kencang. Cara perawatan kulit wajah ini menggunakan
beberapa bahan alami dan cara pemakaiannya pun cukup mudah.
1. Minyak zaitun dan Lemon
Ambil 1 sendok makan minyak zaitun, perasan air lemon, setengah cangkir
oatmeal instant yang sudah di masak dan telah didinginkan dan putih
telur.
Campurkan bahan-bahan yang sudah disiapkan tadi lalu oleskan pada wajah
dan leher secara merata biarkan selama 15 sampai 30 menit. Kemudian
bilas dengan air hangat lalu dapat dilanjutkan dengan mengoleskan
pelembab sesuai kondisi wajah seperti biasa.
2. Telur dan Madu
Ambil putih telur, dan sisihkan kuningnya. Campurkan dengan 1 sendok
makan madu. Lalu, oleskan pada permukaan wajah hingga rata. Pijat-pijat
sebentar, lalu didiamkan selama 30 menit. Jika telah mengering, bilaslah
dengan air hangat dan air dingin secara bergantian.
3. Pisang
Lumatkan satu atau dua buah pisang sampai hancur dan lembut hingga menyerupai krim, oleskan
keseluruh permukaan wajah dan biarkan selama 30 menit kemudian bilas dengan air hangat.
4. Senam wajah
Agar kulit kita menjadi lebih rileks dan terlihat kencang tentunya.
5. Tabir Surya
Menggunakan tabir surya setiap hari merupakan salah satu cara dalam
mencegah efek yang ditimbulkan oleh paparan sinar matahari secara
langsung.
Cara lain yang ada bisa coba :
1. Jagalah kulit wajah anda dalam keadaan tetap lembab dengan mengkosumsi air minum minimal 8 gelas perharinya.
2. Kekurangan tidur atau tidur tidak normal, bisa berdampak pada kulit
anda. Karena jika anda tidur kurang normal atau sering tidur larut
malam, maka kantong dekat mata anda akan keluar dan berdampak keriput.
Jadi usahakan selalu tepat waktu dan hindari begadang.
3. Jika anda suka dengan maskeran, anda bisa menggunakan putih telur
sebagi masker. Caranya cukup ambil beberapa putih telur dan oleskan pada
wajah anda dan biarkan sampai telurnya mengering. Setelah mengering
baru anda cuci wajah anda dengan air hangat. Kegunaan menggunakan putih
telur, karena putih telur bisa mengangkat kotoran-kotoran yang ada di
wajah anda.
4 Jika anda punya buah pisang di rumah, maka anda bisa memanfaatkan
pisang tersebut sebagai masekran di wajah anda. Caranya ambil pisang
yang sudah dikupas kulitnya, lalu di haluskan dan oleskan pada wajah dan
sebagian leher. Waktu pemaskeran ini bisa sampai 20-30 menitan, setelah
selesai di bilas wajah anda dengan air dingin yang bersih. Manfaat dari
buah pisang di wajah anda, pisang dapat membuat kulit anda menjadi
kencang dan lembut.
Itulah beberapa Cara Mengencangkan Kulit Wajah Alami dan Cepat. Semoga bermanfaat
0 komentar:
Posting Komentar